Monday, September 14, 2009

Adobe Photoshop Versi Online Gratis Telah Diluncurkan

Sebagian besar pengguna komputer pasti tahu Photoshop, sebuah aplikasi grafis terkenal keluaran Adobe. Photoshop sudah jadi standar aplikasi graphics/image editor di kalangan profesional bidang grafika. Selain itu, Photoshop sering digunakan oleh user biasa untuk melakukan manipulasi gambar/foto digital. Hal ini karena Photoshop memiliki banyak fitur dan efek khusus untuk melakukannya.

Dan untuk lebih memberikan kemudahan buat penggunanya, kini Adobe telah meluncurkan versi online dari aplikasi Photoshop ini.

Photoshop.com adalah aplikasi "Web 2.0" untuk mengedit dan berbagi foto digital, dan bisa digunakan sebagai alternatif online program Photoshop versi desktop yang harga resminya lumayan (kalau nggak bisa dibilang) mahal. Photoshop versi online ini adalah layanan gratis, dan, tak ada iklan :D

Memang sih, Adobe bukanlah yang pertama kali punya situs online untuk berbagi, atau situs yang memungkinkan anda mengedit foto setelah Anda meng-upload file gambar. Sudah ada Flickr, Picassa, Photobucket, dan lainnya juga. Tapi paling tidak, Photoshop.com bisa jadi alternatif baru. Apalagi ini situs yang membawa 'nama besar' rajanya image editor, Adobe. Makin banyak situs gratis makin bagus tho? Tho... :D


Untuk menggunakan Photoshop online, anda harus membuat akun terlebih dulu dengan memberikan alamat email serta menentukan sebuah user account. Anda akan mendapat URL (alamat situs) pribadi berformat http://namaanda.photosop.com (keren juga ya?) tempat anda dapat melakukan upload foto/gambar ke "Galleries" yang bisa di-share atau bisa juga di-embed untuk dipasang pada blog/situs anda. Anda juga dapat melakukan "impor" file gambar dari akun online yang anda punya dari situs Flickr, Facebook, Picassa, dan Photobucket.

Anda akan diberi space yang cukup besar, yaitu sebesar 2 GB. Lumayan kan?

Anda bisa edit file yang anda upload menggunakan tools yang ada di situs Photoshop.com, seperti terlihat pada screenshot di bawah ini. Tentu saja tidak selengkap tools yang tersedia pada versi desktop. Paling tidak bisa memberikan beberapa efek atau memperbaiki file gambar yang kita upload.


Kalau penasaran, ya langsung saja meluncur ke TKP alias ke Tempat Kerajinan Photoshop, hueuhhehue.... :D

Selamat narsis... :P

.


Share/Save/Bookmark







Ziddu - The Best FREE File Hosting Website - Sign up for FREE!

Make money on twitter

Buy and sell Text Links

2 comments:

mancing gembira (on September 15, 2009 at 7:33 AM) said...

mantep banget udah lama pengen instal photoshop tapi komputer lemot bgt. Kl ada yg online kan lumayan. Thx infonya.
salam

Anonymous said...

thx bgt neey infox baguz bgt, ada online lumayan , , , 2 jempol buad neey situz....

Post a Comment

Subscribe to zonsDigital via RSS reader
Enter your email address:

Mini Browser

Followers


Follow zonspot on Twitter

Statistics





Add to Technorati Favorites Join My Community at MyBloglog! Computer Blogs - Blog Catalog Blog Directory

© 2009 zonsDigital | Gadget Blog is Designed by Ipietoon Sponsored by Online Business Journal ----- zonsDigital HomeEdit PostDashboardJump to top